27 November 2009

Baterai Berbahan Bakar Udara: Teknologi Terbaru Untuk Mobil Listrik


Sekarang disain penyimpanan energi berbahan bakar udara baru dengan kapasitas penyimpanan energi sepuluh kali lebih lama sudah tersedia.

Arah baru di bidang ini dapat membuka jalan untuk generasi baru mobil listrik, ponsel dan laptop.

Penelitian yang dibiayai oleh Dewan Riset Teknik dan Ilmu Fisika (EPSRC) ini dipimpin oleh peneliti dari Universitas St. Andrews bekerja sama dengan Strathclydedan Newcastle.


Desain baru ini berpotensi meningkatkan kinerja produk elektronik portabel dan memberikan dorongan bagi industri energi yang dapat diperbarui. Baterai ini akan memungkinkan output listrik dari sumber-sumber seperti angin atau surya, yang akan berhenti menghasilkan energi ketika cuaca berganti atau saat malam hari tiba.

Kapasitas ini adalah berkat penambahan bagian yang memakai oksigen yang diserap dari udara ketika proses discharge, menggantikan satu kimiawi yang dipakai pada sistem baterai saat ini. Dengan tidak perlu membawa kimia dalam baterai akan memberikan peningkatan energi pada baterai dengan ukuran yang sama. Sejak dahulu produsen mobil listrik berusaha untuk mengurangi ukuran dan berat baterai dengan kapasitas isi yang diperlukan.

Sel STAIR (St. Andrews Air) seharusnya lebih murah daripada baterai rechargeable saat ini. Komponen baru tersebut terbuat dari karbon berpori, yang jauh lebih murah daripada lithium oksida kobalt pada baterai biasa.

Proyek penelitian empat tahun ini, yang telah mencapai separuh jalan pada Juli nanti menghasilkan penemuan di universitas bahwa interaksi komponen karbon dengan udara bisa berulang, menciptakan sikluscharge dan discharge. Hasil ini telah melipat-tigakan kapasitas penyimpanan pada sel STAIR.

Kepada proyek, Profesor Peter Bruce dari Departemen Ilmu Kimia di Universitas St Andrews mengatakan, "Sasaran kami adalah meningkatkan kapasitas penyimpanan lima hingga sepuluh kali lipat, yang mana melampaui batasan kemampuan baterai saat ini. Hasil kami sejauh ini sangat baik dan sudah jauh melampaui harapan kami."

"Kuncinya adalah menggunakan oksigen di udara sebagai perantara, daripada membawa bahan kimia yang diperlukan masuk ke dalam baterai," kata Bruce.

Oksigen yang ditarik dari permukaan baterai yang terekspos dengan udara, bereaksi di dalam pori karbon untuk membuang sisa baterai. "proses ini bukan hanya gratis, tapi komponen karbon juga jauh lebih murah daripada teknologi saat ini," kata Bruce. Dia memperkirakan sel STAIR akan tersedia di pasaran setidaknya lima tahun lagi.

Proyek ini difokuskan untuk memahami lebih mendalam tentang bagaimana reaksi kimia pada beterai bekerja dan menyelidiki cara untuk meningkatkannya. Tim penelitian juga berusaha untuk menghasilkan sel protipe STAIR yang cocok untuk aplikasi kecil, seperti ponsel atau MP3 player. (Sciencedaily/rob)

selengkapnya......

09 November 2009

Tutorial Membuat Blog

Membuat Blog di WordPress Com

“Ok, ok saya buatin.” Begitu jawaban saya pada beberapa email yang meminta saya untuk memberi tutorial step by step cara membuat blog gratis di wordpress.com. Awalnya saya agak ogah-ogahan karena saya pikir sangat mudah. Tapi karena banyaknya permintaan dari kalangan yang mungkin betul-betul baru di dunia internet, maka tutorial ini saya dedikasikan khusus buat mereka– para calon blogger potensial. Semoga kehadiran mereka semakin menambah semarak dunia blogosphere Indonesia.

Tutorial di bawah ini merupakan serial panduan membuat blog di wordpress.com bagi yang pemula (sekali). Insyaallah akan diteruskan pada tulisan-tulisan selanjutnya. Untuk seri tutorial blogger.com/blogspot, silahkan mulai dari sini.



1. Buka www.wordpress.com
2. Klik Sign Up
3. Isi form
a. Username: -> isi nama blog sesuai dengan keinginan (paling sedikit empat huruf/angka)
b. Password: Isi password/kata sandi (sedikitnya enam huruf/angka)
c. Confirm: Ulangi password yang sama dengan di atas.
d. Email Address: Isi email Anda (apabila belum punya email, buat dulu di gmail.com atau yahoomail.com)
e. Legal flotsam: beri tanda tik di kotak yang tersedia sebagai tanda “setuju” dengan perjanjian.
f. Beri tanda tik pada menu “Gimme a blog” (biasanya sudah otomatis ada tanda tik di sini).
g. Klik “Next”
h. Blog Title -> Isi judul yang sesuai.
i. Language -> Pilih Bahasa Indonesia.
j. Privacy -> Kasih tanda tik (biasanya sudah ada otomatis).

4. Klik Sign Up. Buka Email dari wordpress.com dan klik link di email tsb untuk verifikasi.
5. Akan muncul pesan sebagai berikut:

Your account is now active!
You are now logged in as (username Anda).
An email with your username, password, Akismet API key and important links has been sent to your email address.
Write a post, change your template or visit the homepage.

5. Itu berarti Anda sudah berhasil membuat blog. Silahkan login ke blog Anda. Berikut alamat penting untuk Anda:
a. Untuk login, buka: http://namabloganda.wordpress.com/login.php
b. Isi username (=nama blog) dan password.
c. Klik “Write” atau “Tulis” untuk mulai membuat posting.
d. Klik “Publish” atau “Tampilkan”

6. Selesai (kalau mau udahan, jangan lupa klik “Log Out”).

Catatan:

  • Di wordpress.com, satu account hanya untuk satu blog. Ini berbeda dengan blogger.com/blogspot di mana satu account bisa untuk membuat beberapa blog.
  • Kelebihan wordpress.com dibanding blogger.com adalah (1) comment friendly: pengunjung mudah berkomentar karena kotak komentar langsung terbuka di bawah posting. Bagi Anda yang suka dikomentarin, wordpress cocok untuk Anda; (2) Posting terbaru akan muncul beberapa saat di Dashboard (Menu Utama) seluruh pemakai wordpress.com, apabila posting Anda cukup menarik Anda juga berkesempatan masuk BOTD (best of the day) yakni 10 posting terbaik hari itu dan akan muncul selama sehari di Menu Utama (Dashboard) seluruh pemakai wordpress.com. Untuk BOTD ini diklasifikasi berdasar bahasa. Pastikan Anda memilih Bahasa Indonesia pada saat mendaftar (lihat poin 3.i.)
  • Kekurangan wordpress.com dibanding blogger.com/blogspot adalah javascript tidak berfungsi (disabled) artinya Anda tidak bisa memasang iklan apapun–AdSense, Adbrite, dll–di wordpress.com. Tidak masalah buat blogger yang memang betul-betul ingin ngeblog saja, tanpa ada niat untuk iseng-iseng pasang iklan. Bagi yang ingin pasang iklan, dapat juga di blog gratis yang pakai software wordpress juga seperti blogsome.com atau blogs.ie. Sayangnya, kedua penyedia blog gratis ini masih memakai software wordpress lama (tak ada fasilitas widget, dan lain-lain).

Selamat ngeblog di wordpress.com



Panduan Membuat Blog di Blogger.com

Setelah sebelumnya dibahas tentang perbandingan antara Blogger.com dan Wordpress.com, disini akan dibahas tentang cara membuat blog di Blogger.com, blog hosting provider gratis dari Google. Sebenernya sih ga terlalu susah untuk bikin blog, hanya saja kebanyakan temen-temenku pada nanyain, jadi mending dibuat artikelnya aja biar besok tinggal ngasihin url ke artikel ini aja Yuk, kita mulai

1. Pertama-tama, kita kunjungi dulu Blogger.com. Buat yang uda punya account Google (GMail, Orkut, Google Groups) sebelumnya, kamu bisa langsung sign-in dengan account Google anda di box yang ada di kanan atas halaman tersebut. Bagi yang belum punya account Google sebelumnya, langsung aja klik tanda panah bertuliskan “Ciptakan Blog Anda” di bagian kiri bawah.

2a. Buat yang belum punya account Google sebelumnya. Anda akan dibawa ke halaman berikut untuk membuat account Google. Untuk mendapatkan account Google, yang anda butuhkan hanyalah sebuah alamat e-mail (bisa di Yahoo dan email provider lain). Lanjut ke bagian 2.b

2b. Buat yang sudah punya account Google, sesudah anda sign in dengan account Google anda, anda mulai bisa membuat blog anda. Silahkan anda tentukan nama blog anda dan alamat blog yang anda inginkan. Pastikan setelah anda memilih alamat blog anda, anda melakukan “Cek Ketersediaan” alamat tersebut sebelum menekan tombol “Lanjutkan”

3. Sekarang nama dan alamat blog anda sudah tersedia. Langkah terakhir yang harus anda lakukan adalah menentukan themes/template untuk blog baru anda. Saya lebih menyarankan untuk tidak berlama-lama memilih template yang disediakan saat itu karena pilihannya akan lebih banyak ketika anda mengubahnya setelah blog tersebut jadi nanti.

4. Blog anda sudah jadi. Tunggu apa lagi? Ayo mulai ngeblog ;)



selengkapnya......

25 Oktober 2009

Tutorial membuat e-mail

MEMBUAT E-MAIL DI YAHOO

Mungkin tiap bulan dua kali dapet sms atau telpon permintaan membuatkan e-mail Yahoo, Friendster, atau Blog, untuk memudahkan, aku bikin tutorial di sini cara membuat e-mail di Yahoo.

Perhatikan : gunakan layar komputer yang terhubung internet seperti warnet atau komputer lab sekolah, karena layar HP tidak mendukung program pembuatan email.

Pertama buka www.id.yahoo.com, perhatikan kode A pada gambar di samping


Klik link Daftar pada kode B

Kemudian isi semua data-data dirimu, seperti gambar di bawah ini :








Kemudian klik tombol Buat Akun Saya perhatikan kode C pada gambar di bawah ini.















okeh.... selamat mencoba ya.....




MEMBUAT E-MAIL DI GOOGLE (GMAIL)


Untuk membuat email di gmail, ikuti step by step berikut

1. Pertama-tama buka browser kamu, kemudian ketikkan url http://www.gmail.com kemudian enter.




2. setelah halaman login gmail muncul, alihkan pandangan ke bagian sebelah kanan, akan terlihat 2 kotak, yang atas adalah kotak login dan yang bawah adalah kotak sign up atau membuat akun baru. Klik di tombol kotak ke 2.










3. Setelah itu akan muncul sebuah form yang harus kita isi ketika membuat email baru.Isi dengan lengkap, untuk di baris ketiga, Nama Login Yang Diinginkan ketika menemukan nama yang sesuai coba di cek dulu apakah valid atau tidak ^^.kemudian bila sudah yakin tekan tombol di bagian bawah yang menyatakan kamu setuju untuk memb

uat email.


















4. Nah setelah itu akan muncul form selamat datang atau lembar pengantar/perkenalan ^^. Silahkan langsung klik tombol Tunjukkan akun saya untuk segera memasuki gudang email kamu dan Tara... email anda sudah selesai di buat,, mudah kan ^^.

Sekarang kamu sudah mempunyai sebuah email di gmail dan bisa kamu gunakan untuk mendaftar ke blogger dan fasilitas lainnya dari google ^^.


selengkapnya......